Update Terbaru

Penjualan Chromebook Murah Ganggu Notebook Windows


Penjualan perangkat Google Chromebook menujukkan peningkatan dan bahkan mengganggu poisisi produk berbasis Windows di pasar PC. Ini merupakan hal yang baik bagi google. Dengan banderol yang relatif lebih murah, di kisaran USD300, notebook Google cukup mengganggu penjualan produk berbasis Windows di pasaran. 

Berdasarkan laporan dari NPD Group, Chromebook menguasai 21 % penjualan notebook di Amerika Serikat (AS). Sementara Windows hanya mencatatkan penjualan sebesar 10 persen. Perangkat yang mengadopsi platform Chrome OS naik cukup sigifikan dari perolehan tahun lalu sebesar 0,2 persen. Saat ini, platform tersebut menguasai pasar sebesar 9,6 persen. 

Amazon juga membeberkan bahwa notebook Chromebooks menjadi perangkat yang paling diburu pada tahun ini. Samsung Chromebook dan Acer Chromebook menempati urutan pertama dan ketiga, sementara Asus Transformer Book yang menjalankan Windows 8 mencokol di urutan kedua. 

Menurut analis dari NPD Stephen Baker, Penjualan PC Windows yang cukup positif memungkinkan merek yang menawarkan alternative sistem operasi seperti Apple dan Samsung, mengambil pasar dari pasar tradisional yang didominasi perangkat berbasis Windows.

sumber : okezone.com

0 Response to "Penjualan Chromebook Murah Ganggu Notebook Windows"

Post a Comment